• 30 Agu 2015

    Suatu hari Mba Sisi menghubungi saya. Ia menyampaikan maksud hatinya untuk membuat sebuah komik yang isinya tentang kisah perjalanan cintanya dengan sang suami. Ia bermaksud memberikan kado anniversary pernikahan mereka berupa komik. setelah membaca kisah cintanya di email. Saya pun memvisualisasikannya menjadi sebuah komik. Mba Sisi setuju dengan komik yang saya buat. Dan dicetaklah komik tersebut. Semoga Mba Sisi dan keluarga senantiasa dirahmati Allah.










    Tidak semua orang bisa cinta pada pandangan pertama. Tapi itu berlaku untuk kisah Mba Sisi dan suaminya. Setidaknya itulah yang mereka alami dan ceritakan kepada saya. Terdengar seperti kisah di film-film memang. tapi begitulah faktanya.

    Cinta tumbuh begitu saja tanpa kita menyadarinya. Dan mata menjadi pintu pertama untuk cinta itu masuk. Maka tidaklah asing bagi kita dengan pantun berikut ini. Dari mana datangnya lintah. Dari sawah turun ke kali. Darimana datangnya cinta. Dari mata turun ke hati. Eaaaaaa!


    Menjalin cinta lalu berkomitmen untuk sampai ke jenjang pernikahan tidaklah mudah. Ada lika-liku. Tangis dan tawa. Sedih dan bahagia. Semuanya menjadi bumbu penyedap yang begitu indah diceritakan nanti pada masa yang tepat.

    Itulah yang terjadi dengan Mba Sisi dan suaminya. Mereka menceritakan kisahnya pada masa yang tepat. Menjadikan kisah mereka menjadi komik hingga bisa dibaca oleh anak-anaknya tentang kisah perjuangan cinta mereka. Ah, indah bukan?!




    { 1 komentar... read them below or add one }

  • KAK MASIH BIKIN KOMIK GAK?

    Itu pertanyaan yang sering muncul di WA ku. Jawabnya MASIH! Blog ini jarang sekali saya update karena, jujur saja saya lupa punya blog. Jadi...

    - Copyright © Jasa Bikin Komik - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -